Belajar Bahasa Indonesia Seperti Menjelajahi Labirin

Shofiyah Ramadhani Fiqa Alegra,
bisa dipanggil Ale, merupakan mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Universitas Negeri Surabaya Angkatan2023. Saya terkadang masih suka bingung membedakan
antara kata yang 'benar' dan 'benar sekali'. Namun, dari kebingungan itu, saya
justru semakin tertarik untuk mempelajari bahasa. Meskipun menjadi seorang
perantau di kota besar bukanlah hal yang mudah, saya tetap harus berusaha
menyesuaikan diri demi masa depan yang telah saya idam-idamkan.
Selama berkuliah di jurusan
bahasa, saya mendapat banyak pelajaran baru. Sebuah fakta yang telah saya dapat
selama kuliah di jurusan ini adalah belajar Bahasa Indonesia tidak semudah yang
dibayangkan. Belajar bahasa Indonesia di bangku kuliah itu seperti menjelajahi
labirin kata yang tak pernah habis untuk diungkap. Selain mengupas tuntas
struktur bahasa dan tata bahasa, ternyata kami juga mempelajari tentang budaya,
pembentukan kata, susunan kalimat, hingga mempelajari tentang bunyi bahasa. Ada
sensasi tersendiri ketika berhasil mengurai makna puisi klasik, menganalisis
struktur novel modern, atau bahkan menciptakan karya tulis ilmiah yang baik dan
benar. Singkatnya, belajar bahasa Indonesia di perguruan tinggi adalah sebuah
petualangan intelektual yang tak membosankan.